Kapan Filter Oli Mobil Perlu Diganti? Ini Jawabannya

Kapan Filter Oli Mobil Perlu Diganti? Ini Jawabannya

Menjaga performa kendaraan agar tetap prima membutuhkan perhatian khusus, salah satunya adalah dengan secara teratur mengganti filter oli. Bukan hanya oli mesin yang perlu diganti secara berkala, tetapi juga filter oli. Yang jadi pertanyaan, kapan filter oli mobil harus diganti

Filter oli memiliki peran yang penting dalam proses penyaringan kotoran sebelum oli tersebut masuk ke dalam mesin. Penyaringan yang tidak efektif dapat menyebabkan berbagai masalah serius pada kendaraan Anda. 

Oleh karena itu, sangat penting untuk menghindari kebiasaan menunda penggantian filter oli mesin mobil. Kelalaian dalam mengganti filter oli bisa berakibat buruk pada kinerja dan keawetan mobil Anda. 

Mengenal Lebih Jauh Seputar Filter Oli Mobil 

Komponen filter oli pada kendaraan berfungsi sebagai penyaring terhadap debu dan kotoran yang tercampur dalam oli. Proses ini terjadi sebelum oli tersebut beredar ke berbagai bagian mesin. 

Filterisasi ini memastikan agar oli dapat menjalankan fungsinya sebagai pelumas dengan efektif dan efisien. Sayangnya, tidak semua orang memberikan perhatian pada kinerja filter oli mesin ini. Alhasil, jika oli tidak disaring dengan baik, maka hal ini bisa menurunkan performa mobil kesayangan Anda. 

Kapan Waktu yang Tepat Mengganti Filter Oli? 

Banyak orang bertanya-tanya kapan filter oli mobil harus diganti. Biasanya, kita bisa mengacu pada rekomendasi servis berkala dari produsen mobil. 

Secara umum, disarankan untuk mengganti filter oli setiap enam bulan atau ketika mobil telah menempuh sejauh 5.000 kilometer. Lebih bagus lagi, penggantian filter oli dilakukan bersamaan dengan pergantian oli mesin. 

Ada juga pandangan umum yang menyatakan bahwa penggantian filter oli cukup dilakukan setiap 10.000 kilometer, atau setiap dua kali pergantian oli mesin. Para ahli otomotif dan mekanik profesional menyarankan untuk selalu mengganti filter oli berbarengan dengan penggantian olinya. 

Tanda-Tanda Filter Oli Harus Diganti 

Seperti semua komponen, filter oli juga memiliki batas usia dan kinerja. Penting untuk mengetahui kapan filter oli harus diganti agar mesin mobil tetap berfungsi dengan baik. Selain berdasarkan kilometer, Anda juga wajib mengetahui tanda-tanda yang mengindikasikan bahwa filter oli mobil harus diganti. Berikut adalah beberapa tanda yang menunjukkan filter oli mobil Anda mungkin perlu diganti: 

Mesin Mobil Susah Menyala 

Jika filter oli sudah rusak atau harus diganti, hal ini bisa berdampak pada mesin mobil yang susah di-starter. Kondisi ini terjadi karena efisiensi penyaringan oli menurun. 

Dampak selain mesin mobil susah menyala adalah penurunan kualitas oli sebagai pelumas. Lama kelamaan hal ini bisa merusak berbagai komponen di dalam mesin. Keausan komponen mesin yang dipercepat akibat kondisi ini menjadi salah satu faktor utama mengapa mobil menjadi lebih sulit untuk dihidupkan. 

Adanya Suara Gesekan 

Saat filter oli mengalami penyumbatan, aliran oli ke mesin pun menjadi tidak optimal. Kondisi ini menghasilkan suara khas yang dapat dideteksi. Suara yang muncul terdengar menyerupai gesekan antara komponen-komponen logam. 

Apabila suara gesekan ini terdengar jelas dan mobil tetap dipakai, terutama dengan kecepatan tinggi, maka hal tersebut dapat meningkatkan risiko keausan parah dan merusak berbagai komponen lain di mobil tersebut. 

Indikator Tekanan Oli Menyala 

Nilai normal tekanan oli berkisar antara 1.0 hingga 2.0 kilometer per sentimeter persegi. Jika tekanan oli berada di bawah ambang batas tersebut, ini merupakan indikasi bahwa filter oli memerlukan penggantian sesegera mungkin. Ketika terjadi penurunan tekanan oli, lampu indikator tekanan oli di dashboard mobil akan otomatis menyala sebagai tanda peringatan. 

Mesin Mobil Cepat Panas 

Filter oli yang tidak berfungsi dengan baik dapat mempengaruhi kinerja mesin mobil. Ketika oli yang mengalir ke dalam mesin berkurang, mesin kehilangan kemampuan pelumasannya untuk mengurangi gesekan antara komponen yang bergerak. 

Akibat dari gesekan antara komponen logam yang bergerak ini adalah peningkatan suhu yang cepat. Tanpa pendinginan yang adekuat dari oli, mesin dapat mengalami overheating atau kepanasan. 

Jika masalah ini tidak segera ditangani, mobil bisa mengalami kerusakan serius. Ini termasuk potensi melengkungnya bagian internal mesin, kemungkinan piston yang macet, serta kerusakan pada bantalan dan silinder mesin. 

Asap Knalpot Berwarna Hitam 

Banyak pemilik kendaraan beranggapan bahwa asap yang keluar dari knalpot adalah indikator masalah pada mesin, sebuah asumsi yang mungkin benar, tetapi tidak selalu. Sangat penting untuk mengamati kapan dan warna asap tersebut muncul. 

Asap knalpot yang berwarna hitam bisa menjadi ciri-ciri filter oli mobil bocor atau mengalami kerusakan lainnya. Usut punya usut, kebocoran ini disebabkan oleh penumpukan kotoran pada filter oli mesin sehingga terjadi penyumbatan. 

Tanpa filter yang berfungsi dengan baik, mesin dapat mengalami keausan lebih cepat dan mengurangi efisiensi operasional. Oleh karena itu, memahami waktu yang tepat untuk mengganti filter oli dan mengenal tanda-tanda filter oli harus segera diganti adalah sebuah kewajiban penting bagi setiap pemilik mobil. 

Apa yang Terjadi Saat Filter Oli Jarang Diganti? 

Penggantian filter oli mesin sering kali diabaikan begitu saja. Padahal, kebiasaan ini bisa menimbulkan dampak buruk bagi mobil. Berikut adalah sejumlah masalah yang mungkin terjadi ketika Anda selalu mengabaikan jadwal atau tanda bahwa filter oli memang harus diganti: 

Penurunan Efisiensi Mesin 

Filter oli yang kotor dan tersumbat akan menghambat aliran oli ke mesin. Hal ini menyebabkan oli tidak dapat melumasi mesin dengan efektif sehingga mengakibatkan gesekan yang lebih tinggi antar komponen mesin. Akibatnya, mesin bekerja lebih keras dan efisiensi bahan bakar menurun. 

Kerusakan Mesin 

Ketika filter oli tidak diganti secara berkala, partikel kotoran dan logam yang seharusnya disaring bisa masuk kembali ke dalam mesin. Partikel-partikel ini bisa menyebabkan abrasi dan keausan pada komponen mesin, yang pada akhirnya dapat mengakibatkan kerusakan serius. 

Umur Oli yang Lebih Pendek 

Filter oli yang kotor tidak efektif dalam membersihkan oli. Ini berarti oli akan terkontaminasi lebih cepat sehingga harus diganti lebih sering. Jika tidak, oli yang kotor akan kurang efektif dalam melindungi mesin. 

Peningkatan Biaya Perawatan 

Mengabaikan penggantian filter oli dapat menyebabkan kerusakan mesin yang serius, yang pada akhirnya menyebabkan biaya perbaikan yang sangat mahal. Biaya perbaikan ini jauh lebih besar daripada biaya penggantian filter oli secara berkala. 

Mengganti filter oli secara berkala adalah langkah penting dalam perawatan mobil. Tidak hanya membantu menjaga kinerja mesin, tetapi juga menghindari biaya perbaikan yang tidak perlu. Oleh karena itu, penting bagi pemilik mobil untuk memperhatikan kapan filter oli mobil harus diganti dan lakukan penggantian jika memang diperlukan. 

Tips Memilih Filter Oli Mesin 

Memilih filter oli yang tepat untuk mesin mobil Anda sangat penting untuk memastikan performa dan umur panjang mesin. Berikut adalah beberapa tips yang dapat membantu Sobat Keren dalam memilih filter oli yang sesuai: 

Kenali Tipe Kendaraan 

Mobil pribadi biasanya memerlukan filter oli standar, sementara kendaraan komersial atau yang sering digunakan untuk beban berat mungkin membutuhkan filter oli dengan spesifikasi lebih tinggi. Selain itu, pastikan juga filter oli yang dipilih sesuai dengan model dan tahun pembuatan mobil Anda. 

Perhatikan Ukuran Ulir dan Diameter Filter 

Sebagai langkah awal, penting untuk memperhatikan ukuran ulir dan diameter dari filter oli. Umumnya, diameter filter oli berkisar pada 8 cm, dengan panjang yang beragam antara 10 cm sampai 15 cm. 

Cek Peringkat dan Spesifikasi Filter 

Cari tahu ukuran partikel yang bisa disaring oleh filter. Semakin kecil ukuran partikel yang dapat disaring, semakin baik. Pastikan filter dapat menangani tekanan dan aliran oli yang spesifik untuk mesin mobil. 

Pilih Filter dengan Katup Bypass dan Katup Anti Balik 

Jangan lupa untuk mengecek apakah filter oli Anda dilengkapi dengan katup bypass dan katup anti balik. Katup bypass berfungsi untuk mencegah tersumbatnya filter oli. Sementara itu, katup anti balik bertugas untuk menghambat oli kotor agar tidak mengalir kembali ke reservoir oli. 

Pertimbangkan Merek dan Kualitas 

Pilih merek yang telah terbukti kualitas dan keandalannya. Cari tahu pengalaman pengguna lain dan rekomendasi dari ahli. Tak hanya itu saja, belilah filter oli ini di tempat yang terpercaya sehingga Sobat Keren tidak perlu meragukan keasliannya. 

Nah, itulah berbagai tips yang bisa Anda lakukan ketika hendak membeli filter oli baru. Jangan abaikan tanda-tanda filter oli bermasalah. Ketika Anda mendapati ada suatu hal yang tidak beres dengan filter oli, segera bawa mobil ke bengkel untuk pengecekan lebih detail. 

Ketika mobil lama Anda mengalami kerusakan parah akibat mengabaikan penggantian filter oli, situasi ini tidak hanya menyebabkan ketidaknyamanan tetapi juga kebutuhan mendesak akan transportasi alternatif. Di sinilah KKB BCA hadir untuk menawarkan solusi pembiayaan mobil baru. 

BCA, sebagai salah satu bank terkemuka di Indonesia, menawarkan KKB dengan proses yang mudah dan cepat. Nasabah dapat mengajukan pembiayaan secara online atau mengunjungi cabang BCA terdekat. Proses pengajuan yang efisien ini sangat membantu ketika Anda membutuhkan solusi cepat untuk mengganti mobil yang rusak. 

KKB BCA menyediakan berbagai pilihan tenor pembayaran, dari jangka pendek hingga jangka panjang, sesuai dengan kemampuan finansial nasabah. Fleksibilitas ini penting agar nasabah dapat menyesuaikan angsuran dengan pengeluaran bulanan. 

Selain pembiayaan, KKB BCA juga menawarkan asuransi kendaraan. Asuransi ini memberikan perlindungan tambahan bagi mobil baru Anda, sangat bermanfaat untuk mengamankan investasi Anda dari risiko kerusakan di masa depan. 

Menghadapi situasi di mana mobil lama Anda rusak parah dapat menjadi sumber stres dan kekhawatiran, terutama jika mobil tersebut merupakan alat transportasi utama. Dalam kondisi seperti ini, KKB BCA menawarkan solusi pembiayaan yang mudah dan praktis untuk membeli mobil baru. 

Percayakan KKB BCA untuk mendukung pembiayaan mobil Anda. Kalau masih ingin mendapatkan informasi lebih lanjut seputar kredit kendaraan bermotor, kunjungi kreditkerenbanget.com. Di website tersebut, kamu bisa memperoleh informasi mulai dari simulasi kredit sampai penawaran menarik yang sedang berjalan. 

Tak ingin menunggu lama dan mau langsung mengajukan kredit? Gampang saja! Masih tetap dengan mengunjungi kreditkerenbanget.com, Anda bisa langsung mengajukan kredit secara online di sana. Jadi, tunggu apalagi? Segera miliki mobil baru dengan bantuan pembiayaan yang mudah dari KKB BCA.